Dorong Percepatan Penurunan Stunting, TP PKK dan Dinas PPKB Bolmong Gelar Pembinaan Tenaga Lini Lapangan di Dumoga Raya

Kamis, 21 Agustus 2025 - 14:22 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

UPAYA Percepatan penurunan angka stunting di Kabupaten Bolaang Mongondow terus digencarkan. Salah satu langkah strategis yang dilakukan adalah melalui kegiatan pembinaan tenaga lini lapangan yang dilaksanakan di Kecamatan Dumoga Tengah dan Dumoga Barat, Kamis 21 Agustus 2025.

Kegiatan ini difasilitasi langsung oleh Sekretaris TP PKK Kabupaten, Ny. Pdt. S. Lumenta Pangalila, S.Th, yang juga turut memberikan arahan serta semangat kepada para kader dan petugas lapangan. Hadir pula Kepala Dinas PPKB & PKB Kecamatan Passi Barat, serta perwakilan Penyuluh Keluarga Berencana (PKB) dari Dumoga, yang memberikan materi teknis terkait strategi pencegahan stunting.

Camat Dumoga Tengah, Bapak H. Mokodompit, M.Pd, turut membuka kegiatan dan menegaskan pentingnya sinergi lintas sektor, terutama di tingkat kecamatan dan desa, untuk menyukseskan program nasional ini.

“Peran tenaga lini lapangan sangat krusial sebagai ujung tombak di masyarakat. Melalui kegiatan ini, kita harap kapasitas mereka semakin kuat, sehingga penanganan stunting bisa lebih cepat, tepat, dan menyentuh sasaran,” ujar Ny. Lumenta Pangalila dalam sambutannya.

Pembinaan ini juga menjadi ajang koordinasi dan motivasi bagi seluruh petugas di lapangan untuk terus aktif melakukan edukasi gizi, pemantauan tumbuh kembang anak, serta pemberdayaan keluarga dalam menciptakan lingkungan sehat.

Kegiatan ini menunjukkan komitmen kuat dari pemerintah daerah, TP PKK, dan seluruh stakeholder untuk bersama-sama memerangi stunting dan memastikan generasi masa depan yang lebih sehat dan cerdas.***

Facebook Comments Box

Editor : Sandy Bawoel

Berita Terkait

Respons Cepat JRBM Bantu Tangani Luapan Sungai di Desa Bakan
Mahasiswa Menyaksikan Tambang Bakan yang Membanggakan
Rapat Paripurna Tingkat I APBD Tahun Anggaran 2026 Sukses Digelar
Banggar DPRD Bolmong dan TAPD Gelar Rapat Lanjutan KUA-PPAS 2026
Peringati Hari Pahlawan 10 November 2025, WG-RVM Ziarah Serta Tabur Bunga di TMP Mongkonai
Cabjari Dumoga Resmikan Mushola Al-Qahhar, Wujudkan Semangat Kebersamaan dan Iman di Lingkungan Kejaksaan
Duduk Bersama, Ini Yang Dibahas Dalam Rapat Kerja Komisi III DPRD Bolmong dan Tiga OPD
Tonny Tumbelaka Bantu Ratusan Dus Air Bersih untuk Warga Terdampak Banjir di Kabupaten Bolmong
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 24 Desember 2025 - 16:30 WITA

Respons Cepat JRBM Bantu Tangani Luapan Sungai di Desa Bakan

Kamis, 11 Desember 2025 - 22:37 WITA

Mahasiswa Menyaksikan Tambang Bakan yang Membanggakan

Selasa, 25 November 2025 - 16:38 WITA

Rapat Paripurna Tingkat I APBD Tahun Anggaran 2026 Sukses Digelar

Senin, 17 November 2025 - 16:33 WITA

Banggar DPRD Bolmong dan TAPD Gelar Rapat Lanjutan KUA-PPAS 2026

Senin, 10 November 2025 - 14:20 WITA

Peringati Hari Pahlawan 10 November 2025, WG-RVM Ziarah Serta Tabur Bunga di TMP Mongkonai

Berita Terbaru

BOLMONG

Respons Cepat JRBM Bantu Tangani Luapan Sungai di Desa Bakan

Rabu, 24 Des 2025 - 16:30 WITA