BMRTIMES.COM, SULUT – Demi Penguatan Kapasitas kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) se Provinsi Sulawesi Utara, KPU Sulut menggelar Pelatihan Jurnalistik. Kegiatan pelatihan ini digelar mulai 22 sampai 24 Agustus 2024 di Ballroom Grand Kawanua Hotel Manado.
Saat membuka kegiatan, Ketua KPU Sulut, Kenly Poluan mengatakan pelatihan ini berguna untuk penguatan kapasitas dalam internal KPU untuk pemberitaan Pilkda nantinya.
Dalam sambutan, Poluan berharap agar operator yang ditunjuk dapat menerima informasi dan satu perspektif yang yang sama terkait dengan pengelolaan pemerintahan.
Adapun untuk Interaksi kelembagaan di media sosial kata Kenly Poluan, harus dilakukan dua arah. “Jangan kalau ada sedikit pertanyaan ataupun kritik di akun media sosial, kita tidak merespon dengan baik,” Ujar Kenly.
Dirinya berharap, semua pertanyaan maupun kritik harus dijawab sesuai dengan ketentuan yang diatur dalam sistem penyelenggaraan teknis KPU.
“Jawab saja, karena kalau kita tidak jawab, terkesan kita tidak tahu atau melakukan satu pembiaran, padahal semua pertanyaan yang akan ditanyakan ada dalam sistem informasi kita,” Kata Kenly Poluan didampingi Anggota KPU Meidy Tinangon, Salman Saelangi, Awaluddin Umbola, dan Plt Sekretaris Meidy Tinangon pungkas Kenly.
“Semoga dapat mengelola sistem media sosial, supaya bisa semakin ditata menjadi lebih rapi,” pungkasnya. (*)
Editor : Sandy Bawoel