BMRTIMES, BOLTIM– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) resmi umumkan Pendaftaran Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024, pada Sabtu 24 Agustus 2024.
Pengumuman pendaftaran tertuang dalam surat KPU Boltim Nomor: 30/PL.02.2- Pu/7110/2/2024 tentang pendaftaran pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Timur 2024 dan ditanda tangani langsung oleh ketua KPU Boltim Rusmin Mamonto.
Untuk pendaftarannya bertempat di Balai Pertemuan Umum (BPU) Desa Tutuyan.
Dan untuk waktu pendaftaran yaitu Selasa-Rabu 27-28 Agustus 2024 dari jam 08:00 WITA/16:00 WITA, serta Kamis 29 Agustus 2024 dari jam 08:00 WITA/23:59 WITA.
Adapun syarat dan ketentuan lainnya yang tertuang dalam surat pengumuman KPU Boltim dapat disimak dibawah ini:
172448966630Pu_Pengumuman Pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati
Editor : Sandy Bawoel