Weny Gaib Hadiri Perayaan 121 Tahun Pekabaran Injil dan HUT GMIBM ke-17 di Tonom

Sabtu, 28 Juni 2025 - 18:57 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTAMOBAGU, BMRTIMES.COM- Wali Kota Kotamobagu, dr. Weny Gaib, Sp.M, turut menghadiri perayaan 121 Tahun Pekabaran Injil dan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-17 Gereja Masehi Injili di Bolaang Mongondow (GMIBM) yang digelar di Desa Tonom, Kecamatan Dumoga Timur, Kabupaten Bolaang Mongondow, pada Sabtu (28/6/2025).

Dalam kegiatan yang juga dihadiri oleh Gubernur Sulawesi Utara, Yulius Selvanus Komaling, Wali Kota hadir sebagai bentuk dukungan terhadap eksistensi GMIBM serta untuk mempererat jalinan kebersamaan lintas daerah dan lintas umat di wilayah Bolaang Mongondow Raya.

Dalam sambutannya, dr. Weny Gaib menyampaikan apresiasi tinggi atas peran aktif GMIBM dalam membangun kehidupan spiritual, pendidikan, serta sosial masyarakat di wilayah Bolmong Raya.

“Selamat merayakan 121 Tahun Pekabaran Injil dan HUT ke-17 GMIBM. Momentum ini bukan hanya perayaan iman, tetapi juga menjadi momen penting dalam memperkuat persatuan, toleransi, dan kontribusi terhadap pembangunan daerah,” ujar Wali Kota.

Selain Wali Kota Kotamobagu dan Gubernur Sulut, tampak hadir pula Bupati Bolmong Yusra Alhabsyi, Wakil Bupati Dony Lumenta, Bupati Kepulauan Sitaro, jajaran Forkopimda se-Sulawesi Utara, Ketua TP-PKK Sulut, serta ribuan jemaat GMIBM dari berbagai wilayah yang memadati lokasi acara.

Perayaan yang sarat makna religius dan kebersamaan ini berlangsung khidmat dan penuh sukacita, menandai konsistensi GMIBM dalam mengemban misi pelayanan dan pembangunan masyarakat sejak lebih dari satu abad lalu.*

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Respons Arahan Mendagri, Wawali Rendy Mangkat Tegaskan Pemkot Siap Perkuat Pengamanan Nataru
Siap Wujudkan Penegakan Hukum Profesional, Satpol PP Kotamobagu Ikut Sosialisasi KUHP Baru Bersama APH
Komitment Jaga Ketertiban di Kotamobagu, WG – RVM Hadiri Pemusnahan Babuk Miras Ilegal
Dorong Kolaborasi Lima Unsur Penggerak Inovasi, IGA Kotamobagu 2025 Resmi
Pemkot Kotamobagu Matangkan Sistem Informasi Demografi
Wali Kota Weny Gaib dan Kajari Saptono Teken Kerja Sama Penerapan Pidana Kerja Sosial di Kotamobagu
SMPN 1 Kotamobagu Tampilkan Budaya dan Bahasa Inggris, Kadisdik: Ini Pembinaan Karakter Siswa
Pengurus Koperasi Merah Putih di Kotamobagu Ikuti Pelatihan Penguatan SDM
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 17 Desember 2025 - 15:01 WITA

Respons Arahan Mendagri, Wawali Rendy Mangkat Tegaskan Pemkot Siap Perkuat Pengamanan Nataru

Selasa, 16 Desember 2025 - 17:31 WITA

Siap Wujudkan Penegakan Hukum Profesional, Satpol PP Kotamobagu Ikut Sosialisasi KUHP Baru Bersama APH

Senin, 15 Desember 2025 - 17:16 WITA

Komitment Jaga Ketertiban di Kotamobagu, WG – RVM Hadiri Pemusnahan Babuk Miras Ilegal

Sabtu, 13 Desember 2025 - 17:10 WITA

Dorong Kolaborasi Lima Unsur Penggerak Inovasi, IGA Kotamobagu 2025 Resmi

Kamis, 11 Desember 2025 - 16:58 WITA

Wali Kota Weny Gaib dan Kajari Saptono Teken Kerja Sama Penerapan Pidana Kerja Sosial di Kotamobagu

Berita Terbaru

BOLMONG

Respons Cepat JRBM Bantu Tangani Luapan Sungai di Desa Bakan

Rabu, 24 Des 2025 - 16:30 WITA